Pelatihan Pengelolaan Cabe Bagi Para Calon Wirausaha Baru

Pemerintah Kabupaten Sinjai melalui Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja kembali melakukan pelatihan bagi para calon wirausaha baru di Kabupaten Sinjai. Kegiatan tersebut dikemas dalam bentuk Pelatihan Pengelolaan Cabe , yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari , 24-26 Juni 2022 yang bertempat di Hotel Rofina Kabupaten Sinjai.

Dalam pembukaaan kegiatan, Plt Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai Muh. Saleh menyampaikan posisi stategis para pelaku UMKM dalam perekonomian daerah dan nasional. Pelaku UMKM berkontribusi positif dalam pembukaan lapangan kerja dan mengurangi angka pengangguran.Olehnya itu, Pemerintah berkomitmen untuk senantiasa melakukan pembinaan yang bersifat terstruktur dan integral, guna mendorong kemajuan kemajuan UMKM yang ada di Kabupaten Sinjai. Baliau juga berharap agar pelaksanaan kegiatan tersebut bisa memberi manfaat secara maksimal bagi para calon wirausaha baru. Hadir sebagai instruktur pada kegiatan tersebut, praktisi yang merupakan pelaku usaha di bidang pengelolaan cabe..

Kegiatan ini merupakan kegiatan kedua yang dilaksanakan Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kab Sinjai pekan ini, setelah beberapa hari yang lalu juga menggelar Pelatihan Penyusunan Studi Kelayakan Usaha Koperasi yang diikuti oleh 60 orang dari 60 Koperasi yang juga di Kabupaten Sinjai

Tentang admin

Lihat Juga

Prestasi Gemilang Pemerintah Kabupaten Sinjai: Juara 2 Stand Bazar dan Expo UMKM, serta Juara 1 Lomba Paduan Suara Mars Koperasi di Hari Koperasi Nasional

Bone, 02 Desember 2023 – Pada perhelatan Hari Koperasi Nasional di Kabupaten Bone, Pemerintah Kabupaten …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *