UPT BLK Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Barista

Sinjai, 19 Februari 2024 – Pemerintah Kabupaten Sinjai melalui UPT BLK Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja bekerja sama dengan LPK Kopidukasi Makassar menggelar pelatihan dan sertifikasi barista di Aula Hotel Grand Rofina. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh penjabat (Pj.) Bupati Sinjai T. R. Fahsul Falah, yang diikuti oleh 36 orang peserta dan dijadwalkan akan berlangsung hingga 23 Februari 2024 mendatang.

Kepala Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Ir. H. Muh. Ramlan Hamid, M.Si. menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah untuk menciptakan barista yang berkompeten dan bersertifikasi di Kabupaten Sinjai. Selain itu, hal tersebut juga merupakan salah satu program unggulan Penjabat (Pj.) Bupati Sinjai untuk menjadikan Kabupaten Sinjai sebagai Kota Barista. “Latar belakang pelaksanaan kegiatan kita pada hari ini adalah ide dari bapak Pj. Bupati Sinjai untuk menjadikan Sinjai menjadi Kota Barista, Kegiatan ini adalah salah satu program unggulan Pj. Bupati Sinjai dan kami siap untuk menjalankan program tersebut” Ucapnya.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Sinjai berharap pelatihan dan sertifikasi barista ini dapat menjadi jalan untuk menjadikan Sinjai sebagai Kota Barista. Menurutnya, kegiatan ini juga diharapkan dapat mengurangi tingkat pengangguran dan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Sinjai.

Tidak hanya itu, beliau juga berpesan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan pelatihan dengan baik sehingga dapat meraih predikat sebagai barista yang kompeten dan bersertifikasi. “Yang paling penting adalah bagaimana para peserta ini kompeten di bidangnya. Selamat mengikuti pelatihan, semoga semua lulus sertifikasi”. Harap Pj. Bupati Sinjai.

Tentang admin

Lihat Juga

Diskopnaker Sinjai Gelar Pelatihan Usaha Mikro dan Kewirausahaan dalam Rangka Peningkatan Skill dan Kompetensi Pelaku Usaha

Sinjai, 14 November 2023 – Dalam rangka meningkatkan Skill dan Kompetensi SDM Usaha Mikro, Pemerintah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *