KPRI Berdikari SMP 1 Sinjai Melaksanakan RAT Tahun Buku 2021

Pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) bagi koperasi, merupakan salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan setiap awal tahun buku. Selain membahas LPJ pengurus dan LHP pengawas, juga menjadi wadah untuk membahas rencana kerja dan RAPBK bagi koperasi yang tidak sempat menggelar Rapat Khusus Program Kerja di akhir tahun buku.

KPRI Berdikari UPTD SMP 1, merupakan salah satu koperasi di Sinjai yang sadar akan kewajiban tersebut. Kesadaran tersebut, terimplementasi dalam pelaksanaan RAT Tahun Buku 2021 yang dilaksanakan pada tanggal 25 Mei 2022 bertempat di ruang guru SMP 1.

RAT tersebut dihadiri oleh Plt Kepala Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai Muh. Saleh, Ketua Dekopinda yang diwakili oleh Ketua Bidang Pengembangan SDM Jumain,  dan Ketua Pusat KPRI Sinjai Muhiddin.

Dalam sambutannya, Muh Saleh yang juga merupakan alumni SMP 1 Sinjai mendorong pengurus agar jeli membaca peluang usaha yang bisa dikembangkan oleh koperasi, serta tidak terpaku pada usaha yang sudah ada. Beliau juga mendorong KPRI Berdikari agar bisa bermitra dengan pelaku usaha yang ada diluar, termasuk para pelaku usaha makan minum.

RAT berjalan lancar dengan tetap berpedoman pada regulasi perkoperasian dan berhasil memilih pengurus dan pengawas koperasi periode selanjutnya.

Tentang admin

Lihat Juga

Prestasi Gemilang Pemerintah Kabupaten Sinjai: Juara 2 Stand Bazar dan Expo UMKM, serta Juara 1 Lomba Paduan Suara Mars Koperasi di Hari Koperasi Nasional

Bone, 02 Desember 2023 – Pada perhelatan Hari Koperasi Nasional di Kabupaten Bone, Pemerintah Kabupaten …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *